Sabtu, 01 November 2014

Studi Kasus Majelis Permusyawaratan Siswa masa khidmat 2014/2015

Setelah terdaftar 11 siswa yang mencalonkan diri untuk menjadi Ketua Majelis Permusyawaratan Siswa masa khidmat 2014/2015 kemudia diadakan seleksi berupa tes wawancara. Dari hasil wawancara tersebut, terpilihlah 6 siswa yang sah menjadi Calon Ketua dan Wakil ketua MPS. Adapun 6 calon tersebut ialah :
Nomor urut 1, Muhammad Fikri Indramualin (XI NS 2)
Nomor urut 2, Refri Ramadhani (XI SS 2)
Nomor urut 3, Dante AlGheiri AlMalay (XI SS 1)
Nomor urut 4, Taufan Rifqi S (XI NS 2)
Nomor urut 5, Azhar Abdurrasyd (XI NS 2)
Nomor urut 6, Afiif Ravii Putra Muvii (XI NS 1)

Sabtu (01/11/2014), KPU 2014 OSIS MAN ICJ mengadakan Studi Kasus Majelis Permusyawaratan Rakyat dengan tujuan agar calon pemilih dapat mengenal kepribadian para calon ketua dan wakil ketua MPS sehingga tidak akan salah dalam memberikan hak suaranya.
  
Studi Kasus MPS kali ini merupakan yang pertama kalinya karena baru pada tahun inilah terbentuk Majelis Permusyawaratan Siswa di MAN Insan Cendekia Jambi. Tidak hanya dihadiri oleh siswa/i, beberapa guru juga tertarik untuk menilik Studi Kasus MPS ini. Kegiatan yang diadakan oleh KPU 2014 ini diadakan di SportHall MAN ICJ dimulai pukul 13.30 - 15.30 WIB. Calon Ketua dan Wakil Ketua menjawab dengan baik setiap kasus yang diberikan, tentunya akan menjadi pertimbangan yang tidak mudah bagi calon pemilih. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar